[Review Buku] Diri, Bertumbuhlah Menuju Versi Terbaikmu

Bismillahirrahmanirrahim

[Review Buku]

Judul: Diri, Bertumbuhlah Menuju Versi Terbaikmu
Penulis: Fitrah Alimuddin, dkk
Tahun Terbit: 2023
Penerbit: PT. Pijar Pendar Pustaka
Jumlah Halaman: 173 Halaman
Nomor QRCBN: 62-383-7835-374

Buku ini sebenarnya sudah datang dari bulan Juli yang lalu, tetapi sayangnya saya baru bisa menyelesaikan membaca buku ini di hari ini, hehehe. Buku ini merupakan salah satu dari buku antologi yang saya tulis bersama dengan teman-teman dari pijar pendar. Buku motivasi islami yang bisa menjadi teman sahabat muslimah dalam memperbaiki diri sehingga bisa menuju ke versi terbaik dari diri kita.

BLURB

Lingkungan memang sangat berpengaruh terhadap proses kita membanetuk diri menjadi lebih baik. Tapi, tetap saja, upaya menuju versi terbaik diri haruslah muncul dari dalam dirimu sendiri. Terlepas dari lingkungan yang mendukung atau adanya motivasi, kamu harus bisa menemukan dorongan dari dalam dirimu untuk terus bertumbuh menjadi versi terbaikmu. Menjadi versi terbaik diri bisa dimulai dari hal paling kecil, seperti membiasakan hal-hal baik dalam keseharian, menjaga sifat-sifat baik seperti jujur dalam hal paling kecil sekalipun. Semua dimulai dari hal paling kecil, yang dilakukan berulang, hingga tabungan perbaikan itu mengantarmu menjadi versi terbaik dirimu!

Bertumbuh Menuju Versi Terbaik Diri

Tulisan pertama dibuka dengan nasehat yang sangat mengena dihati mengenai self-Efficacy, dimana orang-orang yang memiliki self efficacy rendah akan terus merasa tidak yakin dengan kemampuan yang mereka miliki sehingga akan sangat susah untuk diberikan motivasi.

Maka salah satu cara untuk menuju versi terbaik diri kita adalah dengan meningkatkan self-efficacy kita sehingga kita selalu termotivasi untuk terus mengembangkan diri karena kita merasa bahwa kita mampu dan memiliki kemampuan untuk menjadi versi diri yang lebih baik.

Menjadi versi terbaik dari diri kita perlu perjuangan dan juga konsistensi. Ada banyak cara untuk bertumbuh menuju versi terbaik diri kita, salah satunya adalah tidak membandingkan diri sendiri dengan orang lain, sebab jalan kita berbeda, sehingga titik keberhasilan kita dengan orang lain pun berbeda. 

Untuk menuju versi terbaik dari diri kita, tentunya kita juga harus terus berbenah dengan terus memperbaiki diri, mengembangkan kemampuan, dll. Mensyukuri setiap hal yang tejadi dalam hidup kita juga salah satu hal yang sangat penting untuk menjadi versi terbaik diri kita. Tentunya dalam pembenahan diri tersebut, kita perlu untuk menjadi diri sendiri, tanpa perlu berpura-pura atau bahkan berusaha menjadi diri orang lain yang sama sekali tidak sesuai dengan diri kita. 

Bertumbuh Seperti Kupu-kupu

Bertumbuh Seperti Kupu-kupu
Tulisan saya dalam buku antologi "Diri, Bertumbuhlah Menuju Versi Terbaikmu"

Tulisan saya dibuku ini berjudul "Bertumbuh Seperti Kupu-kupu", merupakan kisah perjuangan saya menuju versi terbaik diri di masa transisi dari remaja ke dewasa dimana saya pernah begitu terjatuh ke dalam keterpurukan akibat benturan dari realitas yang tidak sesuai dengan ekspektasi. 

Lalu, semangat saya untuk bertumbuh menuju versi terbaik muncul saat saya telah menjadi seorang ibu dari anak pertama saya "Kakak Fatih" dan akhirnya semakin sempurna dengan kehadiran "Adek Fayyad" yang menjadikan saya menjadi ibu dari dua anak.

Menjadi ibu ternyata merupakan jalan saya menuju versi diri yang terbaik dengan terus memperbaiki diri agar dapat menjadi ibu terbaik bagi kedua anak lelaki yang Allah titipkan kepada saya. Berubah dalam hal ini juga termausk kedalam perbaikan kesehatan, pemikiran dan menyehatkan mental saya yang sempat kacau.

Untuk membaca lebih jauh silahkan pesan buku antologi ini di ig @pijar.pendar dan @pena_pijar.

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung. Komentar kalian sangat berarti untuk saya dan blog ini 💕