Tak Usah Khawatir Allah Selalu Bersamamu



Hiks... Hiks...... Hiks

Bagaimana perasaan kawan apabila kawan merasa sendiri saat sesuatu yang menegangkan atau bahkan menyedihkan terjadi padamu? Kecewa? Pada siapa?

Mungkin kita akan bertanya kemana sahabat-sahabatku yang selama ini ikut tertawa denganku? Kenapa mereka tidak menghiburku? Wowww ........ drama queen banget yah, wkwkwk.

Ada saatnya memang diri ini terkadang merasa sendiri dengan apa yang terjadi dengan hidup kita, merasa seakan- akan hanya kita yang menanggung derita hidup sendiri. Tapi, sebagai seorang yang beriman, kita tidak usah khawatir dengan derita hidup kita, tak usah merasa bersedih dengan apa yang telah terjadi dengan diri kita atau bahkan ada yang meratap dengan kehidupan yang kita lalui.

Kawan, hidup kita siapa yang atur? diri ini siapa yang menciptakannya? rasa sedih, kecewa, dan gembiranya kita datang dari siapa?

Yupppp ............... Allah Azza Wa Jalla
Lantas kenapa kita meratapi apa yang telah ditentukan untuk diri kita?

Kawan, tidak usah khawatir ada Allah yang selalu bersama kita, dzat yang sedetik pun tidak pernah tidur, yang selalu mengawasi kita.

Kawan, yakinlah, Allah punya rencana yang terbaik untuk diri kita masing- masing, tak usah khawatir dengan urusan duniamu kawan, Allah telah mengaturnya dengan sebaik- baiknya, asalkan kita berusaha dengan apa yang kita inginkan, Insya Allah, Allah pasti akan menolong kita.

So, jangan khawatir Allah selalu bersamamu.

2 comments

Terima kasih sudah berkunjung. Komentar kalian sangat berarti untuk saya dan blog ini 💕
  1. Syukran.
    Keel smile:)

    jalan"Q dblogQ ilmiy-faqihah.blogspot.com jgn lupa jd member yaa:)

    ReplyDelete