Refleksi Diri di Pertengahan Bulan November

Bismillahirrahmanirrahim

refkeksi diri

Hallo ... long time no corat-coret, hehehe. Jadi sebenarnya saya sudah bersemangat sekali untuk konsisten nulis di dua bulan terakhir tahun 2023 ini--berhubung saya sudah tidak punya kesibukan, PembaTIK sudah berakhir dan palingan sekarang cuma sibuk persiapan semester. Sayangnya sejak sepekan lalu, tubuh saya tidak bisa diajak berkompromi, wkwkwk.

Sepekan itu saya cuma menghabiskan waktu di atas kasur dan terus mengeluh soal badan saya yang tidak bisa berkompromi, sudah sepekan lebih saya izin sakit dari sekolah, hiks. Tapi tau tidak saat sakit itu apa yang ada di benak saya? Saya malu pada diri saya sendiri karena menjadi begitu lemah, menjadi begitu sering mengeluh, padahal kondisi saya tidak ada apa-apanya dibanding kondisi saudara-saudara kita yang ada di Palestina, hikss .. rasanya saya diperlihatkan bagaimana level saya yang tidak akan bisa sebanding dengan mereka. Saya sebenarnya mau menuliskan sesuatu tentang mereka di blog ini, semoga tulisannya bisa cepat saya rampungkan.

Ada banyak sebenarnya yang ingin saya tuliskan, sayangnya saya masih kurang fit untuk terlalu banyak duduk---dan saya harus duduk selama menulis di laptop ini, hehehe. Tapi pada tulisan kali ini saya hanya mau menulis betapa saya merasa rugi di hampir dua pekan ini.

Gagal Buat Tulisan Baru untuk Skripsi KLIP

Sejujurnya sebelum jatuh sakit, ada banyak hal yang ingin saya lakukan di bulan November ini--salah satunya adalah bisa konsisten nulis, dan juga mau cicil tulisan untuk Skripsi KLIP, rencananya saya mau buat tulisan baru untuk Skripsi KLIP nanti di Bulan Desember, sayangnya saya tidak sempat nulis hingga pertengahan bulan November ini dan sepertinya untuk skripsi KLIP nanti saya akan buat sederhana saja dengan mencari tulisan dari blog ini, hikss. Saya sudah tidak bisa dan tidak punya waktu untuk menulis satu tulisan baru untuk Skripsi KLIP.

Lebih Aktif Menggunakan PMM

Sejak ikut PembaTIK 2023 yang lalu, dan terakhir ikut seleksi "Duta Teknologi Kemendikbudristek" saya yang akhirnya harus kalah di 5 besar, dapat pelajaran yang sangat berarti yaitu harus lebih mengaktifkan fitur-fitur yang ada di PMM dan aktif mengikuti pelatihan mandiri di sana. Sejak PembaTIK berakhir saya memang sudah berazzam untuk aktif di berbagai komunitas belajar yang saya ikuti dan juga aktif dalam mengikuti pelatihan mandiri di PMM--tapi sekali lagi rencana ini harus tertunda karena kondisi tubuh saya yang tetiba tidak bisa diajak berkompromi, hehehe. Tapi tak apa toh saya tidak sedang dikejar deadline untuk hal ini.

Lomba Nulis dan Lomba Blog

Challange terakhir yang saya ikuti terkait kepenulisan dan blog adalah BPN Challenge (Blogger Perempuan Network) di bulan Ramadhan kemarin. Setelah itu saya disibukkan dengan kehamilan dan keguguran. Di bulan Juli hingga Oktober ini saya sibuk dengan kegiatan PembaTIK, jadinya di paruh terakhir tahun 2023 ini saya sama sekali tidak pernah mengikuti lomba-lomba terkait kepenulisan, dan ... saya sangat rindu berpacu dengan deadline untuk terus mengupgrade kemampuan menulis saya. Saya sudah menyimpan beberapa info lomba, semoga saja saya cepat pulih dan bisa kembali aktif dalam menulis-- ehh tapi sebelum itu saya masih harus disibukkan dengan persiapan semester dan penulisan raport tentunya, heheheh.

Kembali Menerapkan Hidup Sehat

Selama sepekan ini saya banyak merenungi pola hidup saya beberapa bulan ini yang tentunya mempengaruhi kesehatan saya sekarang. Di bulan Oktober yang lalu--tepatnya selama mengikuti PembaTIK level 4 pola tidur saya tidak beraturan, akhirnya ini mempengaruhi tekanan darah saya. Lalu pola makan dan pola olahraga saya juga berantakan--saya adalah type orang yang melampiaskan stress ke makanan, hehehe, jadinya semakin saya stress maka makan saya semakin tak terkontrol, sayangnya konsumsi gula dan lemak yang tidak tekontrol ini tidak dibarengi dengan olahraga yang cukup. Jadilah di satu pekan ini saya dapat akibatnya, heheheh. 

Penutup

Semoga tubuh saya bisa kembali pulih secepatnya, sehingga dia bisa kembali diajak bekerja sama, sebab percuma juga punya banyak rencana tapi tubuh tidak merestui, heheh. Satu Pe-eR saya sekarang adalah komsumsi obat dan vitamin yang rutin, lalu mulai memperhatikan asupan makanan yang masuk, karena inilah musuh tersebar tubuh saya, wkwkwkw. 

Olahraganya nanti setelah saya sudah cukup kuat, sekarang rasanya masih lamas, hehehe. Tapi eh tapi, ada satu peningkatan yang saya lakukan sejak sakit ini, yaitu bisa menyelesaikan novel yang tebalnya lebih dari 500 halaman, hehehe. Soon, novelnya akan saya review di sini. Sekali lagi semoga tubuh saya secepatnya pulih, hehehe. Ada banyak deadline kedepan, khusunya persiapan semester yang tinggal 10 hari lagi, tapi saya belum menulis soal sama sekali, hehehe. Oke .. sekian untuk tulisan unfaedah kali ini, hehehe. Jaga kesehatan yah!

2 comments

Terima kasih sudah berkunjung. Komentar kalian sangat berarti untuk saya dan blog ini 💕
  1. Halo mba' Kalo kondisi tidak fit, pengaruh sekali sama aktivitas ya mba'. Saya doakan semoga kesehatan mba lekas membaik. Saya tunggu postingan blog tentang Palestina ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Masyaa Allah terima kasih doanya Mbak Yani 💕💕💕

      Delete